KATA PENGANTAR
Alhamdulillahirobbil’alamin,
dengan Rahmat Tuhan yang Maha Esa sebuah perusahaan jasa penyelenggara acara
yang bernama AVATAR X AZALEA One Stop
Organizer terbentuk dan berdiri di Kota Tasikmalaya.
Dua
perusahaan yang bergabung menjadi satu tim ini diharapkan bisa menjadi jawaban
terhadap berbagai macam pertanyaan dan keinginan semua orang tentang sebuah
perusahaan yang bisa menyelenggarakan berbagai program acara dengan konsep dan
eksplorasi kreativitas tanpa batas.
Tantangan
dalam membuat sebuah konsep yang berbeda atau anti mainstream menjadi tuntutan
bagi semua orang dalam tim ini, meskipun terkadang konsep yang dibuat hanya
merupakan pengembangan dan eksplorasi dari konsep yang sebelumnya sudah ada.
Tim
AVATAR X AZALEA One Stop Organizer akan
selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik bagi semua pihak yang ingin
menggunakan jasa kami dan bekerja sama dengan kami.
“Kreativitas itu harus
bisa menembus batas ruang dan waktu”
Salam
Tim
AVATAR X AZALEA
One Stop Organizer
Tidak ada komentar:
Posting Komentar